sekilas tentang virus


Apa Itu Virus Komputer?

Artikel ini ditulis dengan harapan bisa memberikan pengetahuan bagi pemula komputer
mengenai virus komputer. Apa itu virus komputer? Virus komputer sejatinya tetaplah sebuah
program komputer. Didefinisikan: “virus komputer adalah program yang bisa mereplikasi dirinya
sendiri dengan jalan menumpangi program lain. Proses penumpangan ini bernama “infeksi”
dengan tujuan menyebarkan dirinya ke seluruh sistem komputer, lokal dan internet”.
Kemampuan replikasi dengan sendirinya inilah yang membuatnya disebut virus karena memang
mirip dengan virus pada dunia nyata. Virus mereplikasi diri untuk melestarikan jenisnya sehingga
dapat terus survive dan menghancurkan organisme lain. Inilah definisi untuk virus komputer.
Pada dasarnya, virus komputer dibedakan menjadi dua jenis. Jenis pertama digunakan untuk
keperluan penelitian dan tidak dipublikasikan. Jenis kedua adalah virus yang biasa kita kenal,
dinamakan virus in the wild. Jenis ini adalah virus yang diciptakan dengan tujuan bersifat
menghancurkan.Pengertian virus


VIRUS

Arti istilah Virus dianggap berkaitan erat dengan pengertian berikut
adalah Kode yang ditempelkan dalam satu program yang menyebabkan pengkopian dirinya disisipkan ke satu program lain atau lebih. Program menginfeksi program-program lain dengan memodifikasi program-program itu. Modifikasi itu termasuk memasukkan kopian program program virus yang kemudian dapat menginfeksi program-program lain. Selain hanya propagasi, salah satu program jahat ini biasanya melakukan fungsi yang tak diinginkan.
Seperti virus biologis, pada virus komputer terdapat kode instruksi yang dapat membuat kopian sempurna seperti dirinya. Ketika komputer yang terinfeksi berhubungan (kontak) dengan perangkat lunak yang belum terinfeksi,kopian virus memasuki program baru. Infeksi dapat menyebar dari komputer satu ke yang lainnya melalui disk yang digunakan pemakai, atau mengirimkan program melaui jaringan. Pada lingkungan jaringan, kemampuan mengakses aplikasi dan layanan-layanan komputer lain merupakan fasilitas sempurna penyebaran virus.
Sebuah virus dapat berisi rutin-rutin tertentu yang diisikan oleh programmer virus. Rutin-rutin ini bisa saja berisi perintah perusakan atau hanya sekedar menampilkan pesan.